6 Tips Aman dan Efektif untuk Membangun Rumah Anti Banjir

Tips aman untuk membangun rumah anti banjir yang aman digunakan, Sumber: ar.inspiredpencil.com

Banjir merupakan bencana alam yang bisa kapan saja terjadi. Kehadirannya dapat membuat rugi secara material maupun nonmaterial, apalagi jika sampai masuk ke dalam hunian. Namun pastinya tidak seorang pun menginginkan rumahnya terendam banjir. Oleh sebab itu, sebelum membangun sebuah hunian pastikan mengetahui terlebih dahulu tips membangun rumah yang aman dan anti banjir.

Bagi sebagian orang yang memiliki hunian di perkotaan padat penduduk, rasanya banjir sudah menjadi “langganan”. Tidak jarang juga air banjir masuk ke rumah-rumah, bukan hanya rumah di bantaran sungai bahkan masuk ke area perumahan mewah juga. Hal tersebut pastinya sangat merugikan karena bisa membuat perabotan rumah menjadi rusak. Pun, membuat hunian menjadi kotor akibat air yang mengandung lumpur. 

Karenanya, ketika berencana membangun sebuah hunian harus dipertimbangkan dengan tepat. Apalagi jika ingin membangun hunian di lokasi-lokasi yang rawan banjir. Tujuannya, agar rumah tersebut menjadi aman dan anti banjir. Sehingga bisa ditempati dengan nyaman dalam jangka waktu yang panjang.

Bencana banjir yang merugikan secara material maupun non material, Sumber: wpde.com
Bencana banjir yang merugikan secara material maupun non material, Sumber: wpde.com

Tips Aman Membangun Rumah Aman dan Anti Banjir

Sebelum membangun sebuah hunian, pastikan bahwa telah merencanakan dengan sematang mungkin. Jangan sampai hunian yang dibangun justru memberikan kerugian bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar. 

Begitupun dengan membangun rumah yang aman dari banjir, perlu memperhatikan berbagai elemen agar tetap nyaman digunakan. Untuk itu, simak beberapa tips di bawah ini bagi Anda yang ingin membuat sebuah hunian anti banjir. 

1. Ketinggian Bangunan Dasar

Terendamnya jalanan atau bangunan akibat air banjir tentu karena lokasinya yang berada di dataran rendah atau di daerah yang rendah. Oleh sebab itu, untuk menghindarinya dibutuhkan bangunan dengan ketinggian yang lebih daripada ketinggian dasar bangunan umumnya. 

Karena bagaimanapun, rumah yang dibangun setara dengan permukaan tanah memiliki potensi lebih besar untuk air banjir masuk ke dalam rumah dan membuat rumah terendam. Dengan fakta tersebut, praktis langkah utama untuk mencegah kemungkinan yang dapat terjadi adalah dengan meninggikan level bangunan.

Ketinggian minimum agar menjadi rumah anti banjir adalah setidaknya lantai dasar rumah berada di 60 cm di atas permukaan tanah atau permukaan jalan. Desain rumah anti banjir seperti ini biasanya mengusung konsep rumah panggung karena ketinggian yang pas untuk menahan air masuk ke dalam rumah.

2. Pemilihan Material

Pemilihan dan penggunaan material juga menjadi elemen penting untuk membangun rumah anti banjir. Perlu diketahui bahwa salah satu indikator rumah yang tahan banjir adalah mampu menahan kerusakan selama 72 jam ketika bersentuhan dengan air. 

Karena faktanya, genangan air banjir maupun air mengalir dapat membuat pondasi dinding bangunan bergeser dan berujung dengan rusaknya struktur bangunan. Lantas, bagaimana agar itu tidak terjadi?

Untuk mencegah kerusakan yang timbul akibat genangan air, perlu mengatasinya dengan pemilihan dan penggunaan material yang tahan banjir. Sebut saja seperti penggunaan beton, bata berlapis kaca, menggunakan lantai keramik, hingga memanfaatkan cat epoxy polyester.

3. Membuat Halaman Rumput

Halaman yang sengaja ditanami rumput memang terlihat menyejukkan dengan warna hijau alaminya. Dimana itu juga akan membuat hunian menjadi lebih sejuk. Namun tahukah Anda bahwa fungsi dari adanya rumput pada halaman dapat menjadi tips untuk membuat rumah tahan banjir?

Itu bisa terjadi karena air hujan yang turun akan terserap secara maksimal ke dalam tanah. Tetapi, akan jauh lebih maksimal lagi jika halaman yang dibuat dengan hamparan rumput dengan kondisi tanah miring ke arah luar rumah. Jadi, ketika musim hujan datang dan jumlah airnya meningkat, air hujan bisa mengalir keluar rumah. 

Sebaliknya, jika halaman rumput miring atau condong ke arah rumah, maka air hujan akan menggenang di sekitar rumah. Untuk tujuan ini, pemilihan tanah harus diperhatikan dengan baik. Pastikan bahwa halaman dibuat pada tanah yang berat atau tanah yang mengandung tanah liat serta pasir. Sehingga aliran permukaan bisa dialirkan ke tempat yang lebih tepat.

Tips aman untuk membangun rumah anti banjir yang aman digunakan, Sumber: ar.inspiredpencil.com
Tips aman untuk membangun rumah anti banjir yang aman digunakan, Sumber: ar.inspiredpencil.com

4. Sistem Drainase yang Efektif

Salah satu syarat rumah anti banjir adalah memiliki sistem drainase atau saluran air yang tepat dan efektif. Karena adanya saluran air efektif untuk membuat surut air yang masuk ke dalam rumah. 

Meskipun bisa menimbulkan kerusakan pada bagian dalam properti, namun solusi satu ini mampu menyediakan “jalan keluar” untuk air banjir yang masuk ke dalam rumah secara efektif. Di samping itu, Anda juga bisa melengkapi hunian dengan pompa banjir. 

Karena pompa banjir berfungsi untuk mendorong air banjir keluar dari area rumah. Pun, adanya ventilasi air juga sangat diperlukan untuk rumah anti banjir ini. Karena ventilasi air bisa mencegah kerusakan parah pada pondasi maupun dinding rumah akibat air banjir. 

5. Menyediakan Sumur Resapan

Sesuai dengan namanya, sumur resapan air hujan merupakan salah satu jenis umur buatan yang direkayasa untuk menampung air hujan yang datang dari atas tanah. Namun yang perlu ditekankan adalah sumur resapan air hujan ini berbeda dengan sumur pada umumnya. Pun, aturan mainnya juga jauh berbeda dengan sumur-sumur yang dibuat pada hunian.

Selain bermanfaat untuk menyerap air hujan, sumur resapan juga bermanfaat untuk menampung segala jenis air yang berada di atasnya tanpa terkecuali, termasuk air banjir. Karena itu, sumur resapan ini menjadi tips selanjutnya untuk menjadikan rumah yang anti banjir. 

Karena manfaatnya itu pula, saat ini mulai banyak dibangun sumur resapan di kota-kota besar dan padat penduduk yang sering terdampak banjir ketika musim hujan datang.

6. Membangun Penghalang Khusus Banjir

Terakhir untuk membangun rumah anti banjir adalah dengan membuat penghalang khusus yang mampu menghambat jalannya air banjir masuk ke area rumah. Menempatkan penghalang permanen semacam ini di sekitar bangunan dapat mencegah air banjir mencapai ke dalam area rumah. Atau katakanlah, penghalang ini semacam pagar rumah anti banjir. 

Penghalang atau pagar rumah anti banjir harus dibuat menggunakan material dari beton, pasangan bata, atau bisa juga dengan menggunakan tanggul dari lapisan tanah yang dipadatkan. 

Meskipun solusi satu ini terlihat lebih sederhana dari tips-tips sebelumnya, namun membuat dinding anti banjir maupun tanggul justru membutuhkan perawatan yang lebih konsisten. Karena penghalang rumah ini membutuhkan sejumlah tanah dan bahan yang dapat digunakan untuk konstruksi. 

Juga, karena penghalang atau pagar ini menjadi tombak pertama untuk melindungi rumah ketika air banjir datang. Meskipun begitu, tips satu ini bisa “works” jika dibuat dengan sebaik dan semaksimal mungkin.

Rumah anti banjir untuk menjamin kenyamanan yang lebih baik, Sumber: archdaily.com
Rumah anti banjir untuk menjamin kenyamanan yang lebih baik, Sumber: archdaily.com

Kesimpulan

Itulah beberapa tips yang bisa diaplikasikan untuk membangun rumah anti banjir. Semoga informasi yang diberikan dapat memberikan manfaat bagi siapapun yang ingin membangun sebuah hunian aman dari banjir. Khususnya mereka yang tinggal di dataran rendah dan rawan terkena genangan air banjir.

Tetapi, untuk membuat bangunan yang anti banjir tentu membutuhkan perencanaan dan perancangan yang matang. Agar eksekusinya pun bisa dilakukan dengan lancar. Karena itu, dibutuhkan jasa desain dan perencanaan yang profesional untuk membantu mewujudkan bangunan anti air tersebut. 

Pilihlah jasa desain dan perencanaan yang sekitarnya memiliki reputasi juga track record yang baik. Karena sudah jelas pasti jasa tersebut banyak dipercaya dan juga ahli di bidangnya. Jangan sampai salah pilih ya!

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment