Project Penerbitan SLF PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) Bekasi

Serah terima SLF kepada pihak PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) Bekasi, Sumber: doc pribadi

Cerita project kali ini datang dari klien di Bekasi. Kali ini tim Eticon berhasil membantu project penerbitan SLF untuk bangunan industri PT Graha Teknologi Nusantara (GTN). Project yang berlangsung pada tahun 2022 ini membantu klien untuk menunjang keamanan bangunan industri dengan kelengkapan SLF.

PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang penyedia layanan data center dengan menggunakan teknologi berstandar Jepang namun perusahaannya berbasis di Indonesia. PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) hadir ketika pasar Indonesia berkembang sangat pesat.

PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) sendiri berlokasi di Lippo Cikarang, Jl. Mataram No.6A 6B, Cibatu, Cikarang Sel., Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Dan sebagai salah satu bangunan industri cukup besar dan berpengaruh di Indonesia, tentu keamanan dan kenyamanan haruslah dijunjung tinggi.

Tidak hanya untuk keamanan bangunannya sendiri, melainkan keamanan untuk mereka yang menggunakan bangunan tersebut. Dimana salah satu langkah tepat untuk hal tersebut adalah dengan kepemilikan Sertifikat Laik Fungsi. Itulah sebabnya, pihak dari PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) menghubungi tim Eticon. 

Menghubungi tim Eticon perihal perbantuan project penerbitan SLF untuk bangunan mereka. Menjadi keputusan yang tepat bagi PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) karena memilih Eticon sebagai partner untuk project kali ini. Karena dengan senang hati kami menjadi partner untuk project tersebut.

Gedung bangunan PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) di Bekasi, Sumber: google pict
Gedung bangunan PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) di Bekasi, Sumber: google pict

Sertifikat Laik Fungsi untuk PT Graha Teknologi Nusantara (GTN)

Kita tahu bahwa Sertifikat Laik Fungsi adalah dokumen yang wajib dimiliki oleh setiap bangunan, apalagi untuk bangunan yang akan diperuntukkan sebagai bagunan industri, bangunan untuk publik, dan lain sebagainya. Kepemilikannya bukan hanya sekedar formalitas untuk memenuhi aturan administratif saja. 

Melainkan juga sebagai penanda bahwa bangunan yang akan digunakan benar-benar layak dioperasionalkan sesuai tujuan sebelumnya. Kepemilikan Sertifikat Laik Fungsi juga ditegaskan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 16 Tahun 2021 tentang Bangunan Gedung.

Pada peraturan tersebut dijelaskan bahwa Sertifikat Laik Fungsi yang singkat menjadi SLF merupakan sertifikat yang diterbitkan oleh pemerintah daerah untuk menyatakan kelaikan fungsi bangunan sebelum bangunan dimanfaatkan. Dengan fakta itu, tentu saja kehadiran SLF menjadi begitu krusial bagi setiap bangunan. 

Oleh sebab itu, penting rasanya bagi para pengelola dan pemilik bangunan aware terhadap keberadaan perizinan bangunan satu ini. Karena bukan tidak mungkin tanpa SLF bangunan yang didirikan dapat memberikan potensi buruk untuk mereka yang berada di dalam bangunan.

Seperti halnya beberapa kasus yang terjadi di Indonesia karena tidak mengantongi atau tidak memperpanjang SLF yang sudah habis masa berlakunya. Sebut saja seperti tragedi Stadion Kanjuruhan dan salah satu mall di Surabaya yang ternyata belum atau tidak memperpanjang SLF yang sudah tidak berlaku.

Survey lapangan yang dilakukan oleh tim Eticon sebagai syarat penerbitan SLF, Sumber: eticon.co.id
Survey lapangan yang dilakukan oleh tim Eticon sebagai syarat penerbitan SLF, Sumber: eticon.co.id

Persyaratan Penerbitan SLF Bekasi

Sebelum masuk sampai ke tahap pengurusan, sebelumnya tim Eticon perlu memenuhi berbagai persyaratan yang dibutuhkan untuk proses penerbitan SLF bangunan PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) ini.

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, karena SLF adalah perizinan dari pemerintah daerah maka tim Eticon sebagai konsultan SLF dari PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) harus memenuhi persyaratan sesuai ketentuan dan aturan dari pemerintah daerah Bekasi. Untuk dokumen persyaratannya sendiri antara lain:

Persyaratan Administratif

  • Surat Permohonan 
  • Dokumen legalitas perusahaan
  • Dokumen Kepemilikan Tanah 
  • Dokumen Legalitas Bangunan Gedung
  • Dokumen Izin (Wajib ada) 
  • Dokumen Izin (Proses Paralel) 

Persyaratan Teknis

  • Dokumen Teknis Arsitektur 
  • Dokumen Teknis Struktur 
  • Dokumen Teknis Mekanikal Elektrikal Plumbing 
  • Dokumen Teknis Lingkungan 
  • Dokumen Data Teknis 

Alur Pengurusan SLF Bangunan PT Graha Teknologi Nusantara Bekasi

Mengurus SLF untuk bangunan memang tidak bisa dilakukan oleh sembarang orang. Sebab, terdapat berbagai alur tahapan yang harus dilalui dan perlu melibatkan orang-orang dengan background tertentu. 

Untuk alur pengurusan SLF bangunan industri PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) di Bekasi yang harus dilakukan oleh tim Eticon sebagai konsultan SLF pihak PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) antara lain: 

  • Verifikasi data administrasi
  • Survey lapangan (uji fisik bangunan gedung)
  • Pembuatan Laporan Kajian SLF
  • Internal Review/ Paparan Internal
  • Submit Sistem SIMBG dan Dinas terkait
  • Expose/sidang dengan Pemda terkait
  • Revisi/ Finalisasi laporan
  • Surat Kesanggupan
  • Penerbitan Sertifikat Laik Fungsi (SLF)
Serah terima SLF kepada pihak PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) Bekasi, Sumber: doc pribadi
Serah terima SLF kepada pihak PT Graha Teknologi Nusantara (GTN) Bekasi, Sumber: doc pribadi

PT Eticon Rekayasa Teknik Sebagai Konsultan SLF

Nah, demikianlah perjalanan project penerbitan SLF untuk salah satu bangunan industri di Bekasi yaitu PT Graha Teknologi Nusantara (GTN). Keberhasilan pada project kali ini tentu semakin memperkuat identitas Eticon sebagai salah satu konsultan SLF profesional di Indonesia.

Karena terbukti dengan banyaknya perusahaan besar yang mempercayakan kebutuhan penerbitan SLF bangunannya kepada kami. Tak terkecuali dengan PT Graha Teknologi Nusantara. Menengok fakta tersebut, tidak ada alasan lagi untuk tidak mengandalkan Eticon ketika memiliki kebutuhan akan penerbitan SLF.

Jadi, ketika Anda sudah selesai mendirikan bangunan gedung maka segeralah menghubungi PT Eticon Rekayasa Teknik untuk kelengkapan perizinan bangunan. Bersama Eticon, mari membuat bangunan yang aman dan nyaman digunakan dalam jangka panjang!

Recommended Posts

No comment yet, add your voice below!


Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *